More

    Berkahi Penghasilan yang kita dapat dengan Zakat Penghasilan di Dompet Dhuafa

    Zakat Hadiah Emas Logam Mulia

    Tunaikan Zakat Emas

    Zakat Hadiah Emas

    Pertanyaan:

    Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

    Bagaimana cara menghitung zakat emas (logam mulia) seberat 100 gr yang kita peroleh dari suatu undian berhadiah? Hadiah diterima bersih tanpa ada biaya yang kita keluarkan. Pajak ditanggung oleh penyelenggara.

    Demikian pertanyaan kami, atas perhatian dan bantuannya diucapkan terima kasih.

    Hormat kami
    Agus Setiawan

    Jawaban:

    Wa’alaikumussalam warahmatullahi wabarakaatuh.

    Saudara Agus Setiawan yang dirahmati Allah swt. Para ulama menamakan harta yang diperoleh melalui hadiah, penjualan sesuatu (bukan dalam kerangka bisnis) dan warisan dengan istilah harta mustafad.

    Para ulama berpendapat bahwa nishab harta mustafad adalah 85 gram emas atau senilai dengannya. Dengan demikian, hadiah yang saudara terima telah mencapai nishab. Sedangkan nilai zakatnya adalah: 2,5 persen.

    Hanya saja, para ulama berbeda pendapat tentang waktu mengeluarkan zakatnya.

    Pendapat pertama mengatakan bahwa zakat dikeluarkan saat menerima harta mustafad tersebut tanpa harus menunggu satu tahun. Pendapat ini merujuk pada pendapat Abdullah bin Mas’ud, Abdullah bin Abbas, Mu’awiyah, Umar bin Abdul Aziz dan Imam Zuhri. Syaikh Yusuf Al-Qardhawi menguatkan pendapat yang pertama ini.

    Sedangkan pendapat yang kedua mengatakan bahwa zakat dikeluarkan setelah genap satu tahun. Pendapat ini adalah pendapat sebagian besar fuqaha’. Akan tetapi sebagian besar dari fuqaha sepakat bila zakat dikeluarkan saat menerima itu diperbolehkan.

    Menurut hemat kami, saudara dapat mengeluarkan zakatnya 2,5 persen setelah menerima hadiah tersebut. Dengan menyegerakan zakat berarti hak-hak orang yang tidak mampu dapat tersampaikan dengan segera. Bayar zakat disini

    Wallahu a’lam.