More

    Asal Usul Apa itu Puasa Tasua 9 Muharram dan Niatnya

    -

    Muharram adalah salah satu bulan yang diistimewakan, selain Dzulqaidah, Dzulhijjah, dan Rajab. Untuk mengawali awal tahun dengan harapan baik, umat Islam dianjurkan untuk berpuasa sunnah di bulan Muharram, seperti Puasa Tasua dan Puasa Asyura. Sebelum Asyura, ada Puasa Tasua yang dilakukan pada 9 Muharram.

    Apa Itu Puasa Tasua?

    apa itu puasa tasua?

    Mengutip dari Majelis Ulama Indonesia Digital (MUI Digital), sebelum hari Asyura, maka dianjurkan untuk melaksanakan Puasa Tasua sehari sebelumnya, yaitu pada 9 Muharram. Hal ini untuk membedakan cara umat Islam dan Yahudi menjalani hari Asyura. Umat Yahudi sering berpuasa pada 10 Muharram, sehingga untuk membedakan maka umat Islam dianjurkan untuk berpuasa Tasua.

    baca juga: NIAT PUASA ASYURA 10 MUHARRAM, SEJARAH, DAN KEUTAMAAN

    Dalil keutamaan berpuasa Tasua dan Muharram berdasarkan riwayat Muslim berikut ini:

    عَنْ ‏‏أَبِي هُرَيْرَةَ ‏‏رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ ‏‏قَالَ : ‏قَالَ رَسُولُ اللَّهِ ‏‏صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ‏: ” ‏أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ ، وَأَفْضَلُ الصَّلَاةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلَاةُ اللَّيْلِ

    Artinya: Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda, “Sebaik-baik puasa setelah bulan Ramadhan adalah puasa di bulan Allah, yaitu bulan Muharam. Dan shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR Muslim)

    Keinginan Rasulullah SAW untuk Berpuasa pada 9 dan 10 Muharram

    Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah berkeinginan, jika seandainya tahun depan beliau hidup, maka akan berpuasa pada tanggal 9 dan 10 Muharram. Tetapi, ternyata Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam wafat pada tahun tersebut.

    Diriwayatkan dari Abdullah bin ‘Abbas radhiallahu ‘anhuma bahwasanya ia berkata,

    “ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berpuasa di hari ‘Asyura’ dan memerintahkan manusia untuk berpuasa, para sahabat pun berkata, ‘Ya Rasulullah! Sesungguhnya hari ini adalah hari yang diagungkan oleh orang-orang Yahudi dan Nasrani.’

    Rasulullah SAW bersabda, ‘Apabila tahun depan -insya Allah- kita akan berpuasa dengan tanggal 9 (Muharram).’ Belum sempat tahun depan tersebut datang, ternyata Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam meninggal.”

    Niat Puasa Tasua

    niat puasa tasua 9 muharram

    نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ التَا سُوعَاء لِلهِ تَعَالَى

    Nawaitu shauma ghadin ‘an adai sunnatit Tasu’ai lillahi Ta’ala.
    Artinya: Saya niat puasa Tasua, sunah karena Allah Ta’ala

    baca juga: APA ITU YATIM DALAM ISLAM?

    Yuk, meriahkan Muharram dengan ibadah sebagai bentuk refleksi diri di awal tahun hijriyah. Selain puasa, sedekah juga awal yang baik untuk menjadi pribadi yang bermanfaat. Sedekah di Dompet Dhuafa, mudah, amanah, dan transparan. Klik sedekah di sini sekarang! (Zakat.or.id/Halimatussyadiyah)

     

     

    spot_img
    spot_img

    Panduan Lengkap Fiqh Zakat Terdiri dari 8 Bab memberikan pemahaman kepadamu tentang pentingnya syariat Zakat, Jenis-Jenisnya, dan semua hal yang paling sering ditanyakan tentang zakat.

    spot_img