More

    Berkahi Penghasilan yang kita dapat dengan Zakat Penghasilan di Dompet Dhuafa

    Boleh gak sih ngarep ?

    “Jagalah harta kalian dengan zakat, obatilah orang yang sakit di antara kalian dengan sedekah dan tolaklah bala’ dengan doa” [HR.Thabrani]

     Boleh gak sih ngarep ?

    Boleh gak sih ngarep ? – Sedekah agar bisa dapat jodoh. Sedekah agar makin kaya. Sedekah agar penyakit sembuh. Sedekah agar anak lulus ujian dan masih banyak lagi hajat yang dipanjatkan ketika hendak bersedekah. Bolehkah ?

    Sering kali kita mendengar ketika orang bersedekah kemudian diiringi dengan memohon hajat atau keinginan agar cepat dikabulkan. Bagaimana hukumnya ? Para ulama sepakat bahwa apabila seseorang memiliki keinginan, kemudia ia beramal shalih seperti sedekah, shalat sunnah hajat, silaturahim dan amal shalih lainnya serta berdoa agar keinginan cepat terkabul maka hal itu diperbolehkan

    Para ulama menyebutnya dengan istilah tawassul dengan amal shalih. Ada 3 tawassul yang disepakati oleh ulama yaitu :

    1. Tawassul dengan asmaul husna dan sifat-sifat Allah
    2. Tawassul dengan amal shalih
    3. Tawassul dengan orang shalih yang masih hidup

    Boleh gak sih ngarep ?

    Sedekah merupakan amal shalih yang dianjurkan jadi apabila ada seseorang memiliki keinginan lalu bersedekah dengan niat agar keinginan tersebut tercapai, Insya Allah hal ini diperbolehkan. Di sisi lain masih ada yang beranggapan bahwa sedekah hanya untuk mengharap ridha Allah maka selain dari ridha Allah hal tersebut sudah dianggap tidak ikhlas.

    Meski masih banyak pro dan kontra mengenai kebolehan sedekah dengan mengharapkan sesuatu selain ridha Alla faktanya sedekah dengan praktik semacam ini masih dilakukan oleh masyarakat kita. Terlepas dari pro kontra tersebut, menurut hemat kami sedekah dengan niat karena Allah, memohon sesuatu yang baik kepada Allah dengan perantara sedekah InsyAllah tidak masalah dan diperbolehkan, bukankah Rasulullah bersabda : ”Belilah semua kesulitanmu dengan sedekah”. Wallahu’alam (sfs)