Daftar Isi
Apa Itu Fidyah?
Fidyah merupakan cara mengganti utang puasa Ramadhan dengan memberi makan fakir dan miskin. Selain qadha, fidyah merupakan cara untuk mengganti puasa bagi yang tidak mampu melakukannya dengan kondisi yang sangat berat. Maka dari itu, tidak semua orang dapat mengganti puasa dengan cara ini. Supaya lebih tahu, yuk, kita kulik 5 golongan wajib bayar fidyah puasa di uraian berikut ini!
1. Orang tua yang lemah untuk berpuasa wajib bayar fidyah
Islam sesungguhnya tidak memberatkan muslim yang tidak mampu berpuasa Ramadhan dengan alasan kuat. Seorang muslim yang sudah berusia lanjut dan sangat renta atau lemah untuk berpuasa, maka wajib mengganti hari puasanya dengan membayar fidyah, yaitu memberi makan kepada fakir dan miskin.
2. Orang sakit keras dan sulit sembuh wajib bayar fidyah puasa
Saat sedang sakit, tubuh menjadi lemah, sehingga Sahabat harus beristirahat lebih banyak. Lalu, imunitas tubuh juga sedang melawan penyakit yang ada di dalam tubuh, sehingga Anda sulit melakukan aktivitas apapun, termasuk berpuasa Ramadhan.
baca juga: besaran dan CARA MEMBAYAR FIDYAH
Allah memberikan keringanan untuk mengganti puasa dengan qadha, yaitu berpuasa di hari selain bulan Ramadhan. Akan tetapi, jika penyakit yang kamu derita sangat sulit untuk sembuh, maka Anda boleh membayar fidyah. Ingat, jangan diagnosa mandiri, ya! Temui profesional untuk pengobatan dan konsultasi lanjutan.
3. Wanita hamil dan menyusui yang tidak sanggup puasa
Golongan wajib bayar fidyah puasa selanjutnya yaitu wanita hamil dan ibu menyusui yang kondisinya memang tidak bisa puasa sama sekali. Dari segi Fiqih, ibu hamil atau menyusui boleh berpuasa apabila kondisinya kuat dan memungkinkan. Tentu saja kondisi tersebut tidak bisa disamaratakan untuk semua ibu di muka bumi ini. Terdapat kasus kehamilannya mengalami komplikasi hingga ia tidak kuat untuk berpuasa Ramadhan.
Melansir dari Ustadz H. Ahmad Fauzi Qosim, untuk fidyah bagi ibu hamil, mayoritas ulama mengutamakan qadha puasa terlebih dahulu, mengingat seorang ibu yang sedang hamil atau menyusui kategorinya seperti orang sakit, sehingga wajib diqadha di waktu lain. Lalu, suami bisa bantu temani qadha puasa istri, misal puasa senin Kamis, puasa arafah, puasa asyura, dan lain-lain.
4. Seorang muslim yang mengganti utang puasa tahun lalu setelah Ramadhan tahun ini
Para ulama membuat kesepakatan bahwa aturan mengganti puasa terletak di rentang waktu antara bulan Ramadhan tahun ini hingga sebelum Ramadhan tahun depan tiba. Jika lewat dan masih ada utang hingga puasa Ramadhan berikutnya, maka ia wajib membayar fidyah sebanyak utang puasanya.
baca juga: ORANG YANG BERHAK MENERIMA penyaluran FIDYAH
My bestie in fillah, itulah gunanya langsung melunasi utang puasa Ramadhan tepat beberapa waktu setelah Idul Fitri. Jika lewat dari setahun, maka Sahabat wajib menggantinya dengan fidyah dan qadha.
5. Seseorang yang telah wafat dan punya utang puasa
Golongan bayar fidyah puasa selanjutnya yaitu seorang muslim yang wafat setelah bulan Ramadhan, kemudian masih ada hutang puasa. Dengan demikian, walinya wajib membayar fidyah. Maka dari itu, alangkah lebih baik jika Sahabat terbuka kepada kerabat atau keluarga mengenai utang puasa Ramadhan supaya mereka tahu.
Jadi, siapa yang bisa qadha atau fidyah?
Sejatinya, fidyah hanya bisa dilakukan oleh seseorang yang benar-benar tidak sanggup berpuasa, seperti orang tua yang sakit parah atau seseorang yang mengalami sakit hingga tidak ada harapan untuk sembuh. Qadha tetap menjadi prioritas untuk menuntaskan utang puasa — selama masih sanggup. Untuk lebih jelasnya, Anda dapat mengunduh tabel fidyah dan qodho untuk dibagikan kepada orang-orang tersayang. Berbagi informasi bermanfaat adalah bentuk kepedulian, loh!
Yuk, sempatkan baca atau mendengar Al-Qur’an di tengah kesibukan tipis-tipis Ramadhan tahun ini. Video singkat ini akan membuat Sahabat mengerti pentingnya bayar fidyah untuk sempurnakan ibadah.
Itulah 5 golongan wajib bayar fidyah puasa yang harus Anda ketahui. Jika bukan termasuk golongan di atas, maka harus qadha, ya! Dompet Dhuafa paham bahwa setiap umat muslim memiliki masalah yang berbeda untuk melunasi utang kewajiban puasa. Jika masih bingung, layanan tanya ustadz di sini bisa menjawab kegelisahan Anda. Gratis!
Dompet Dhuafa melayani penyaluran fidyah untuk fakir miskin. Bayarnya kini lebih mudah. Bukan hanya itu, makanan fidyah pun tersalurkan secara amanah, higienis, dan bergizi. Ingat utangmu, bayar fidyah di sini! (Zakat.or.id/Halimatussyadiyah)